Sunday, January 29, 2012

Beautiful In White

Lagu ini 'meledak' beberapa minggu belakangan ini. Lantunan musik yang indah, harmonisasi yang tercipta luar biasa menetramkan hati siapa saja yang mendengarnya. Lirik lagunya pun sangat menyentuh kalbu. Tetapi setelah menelusuri beberapa laman forum ternyata sedikit mengejutkan bahwa ternyata Beautiful In White hanyalah demo yang dinyanyikan oleh Shane Filan (Salah satu anggota boybang asal UK, Westlife). Pantas saja ketika "googling" dengan judul lagu nya sebagai kata pencarian, Om Google kewalahan :p. Hasil pencarian hanya berkisar pada website yang menyediakan file mp3 untuk didownload dan website yang menyediakan lirik lagunya.

Lagu ini cocok banget untuk dinyanyikan groom kepada bride di wedding day, touching banget kan. Cewek mana yang ga bakal "battling eyeslash" kalo membayangkannya. :p

Kalo di-bahasa-Indonesia-kan lagunya, kira-kira inilah yang dilantunkan Shane.

"Saya tidak yakin apakah kamu menyadarinya kala kita pertama kali bertemu, sesungguhnya saat itu diri ini begitu diliputi rasa gugup hingga tak mampu untuk berbicara. Di saat itulah aku menyadari pada akhirnya diri ini telah menemukan bagian yang kurang dalam kehidupanku. Selamanya, selama hidup ini masih milikku maka aku akan terus mencintaimu dan menautkan surga pada dirimu dan dirimu pun akan begitu menawan dalam balutan gaun putih. Dan mulai saat ini hingga hembusan nafas terakhirku nanti, aku akan selalu mengenang masa-masa ini, hari dimana kau mengenakan gaun putih pernikahan kita.
Apa yang kita berdua miliki ini takkan lekang oleh masa. Rasa cinta yang kumiliki untukmu adalah abadi. Dan dengan cincin ini aku pun bersukacita mengatakan pada seluruh dunia bahwa kaulah satu-satunya alasan dalam setiap langkahku yang aku percayai dan aku bersungguh-sungguh dalam setiap ucapanku.
Bila serorang putri yang akan menjadi masa depan kita berdua, aku berharap dirinya akan memiliki mata indahmu dan menemukan cinta abadi seperti yang kita berdua jalani ini. Sesampainya saat itu, saat dia telah menemukan cintanya maka aku akan menuntunnya menelurusi setapak jalan menuju altar dan dia juga akan terlihat begitu menawan dalam balutan gaun putih pernikahannya."

Dalam satu lagu ini ada dua versi nama penyanyi yang beredar yaitu Shane Filan dan Shayne Ward tapi kalo diputar lagunya yang kedengaran tetap suara Shane Filan. Katanya sih lagu ini emang demo yang dinyanyiin shane tapi diupload oleh Shayne di website resminya. Terlepas dari siapa yang membawakan, lagu ini sudah bernyawa dengan lirik indah dan nadanya. happy listening ^^

Sunday, December 4, 2011

Service Makes Attitude

Service? Kata yang lazim bukan? Tentunya kita semua sudah tahu service jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia adalah berarti layanan. Lalu jika ditanya lebih lanjut, apakah layanan itu? bagaimana jawabnya? (jangan konyol kembali menjawab dengan service yah). Bagi saya layanan itu adalah sebuah perlakuan dari kita terhadap orang lain yang memberikan kebaikan bagi orang tersebut (kebaikan terkecilnya ialah kita menolong orang tersebut dalam berbuat sesuatu, mengambil minum misalnya). Namun, dalam kesehariannya kata layanan itu cenderung terkonotasi dengan perlakuan yang wajib diberikan oleh "subjek" kepada "objek".

Layanan pasti terjadi dalam diri kita setiap harinya mulai dari di rumah, sekolah, tempat kerja, tempat umum, sampai di jalanan sekalipun. Lalu apa bedanya layanan yang terjadi di rumah dengan yang di luar rumah? Pelayanan di dalam rumah bisa berupa pelayanan dari orang tua kepada anak ataupun sebaliknya atau pelayanan antar sesama saudara, contohnya ya itu tadi, mengambilkan minum misalnya, menutupkan pintu, menyediakan makanan atau membelikan sesuatu. Kalau pelayanan di luar rumah bisa seperti pelayanan antar guru dengan murid, atasan dengan bawahan kerja, aparat negara dengan masyarakat atau lembaga dengan masyarakat.

Nah kemudian attitude itu apa? Attitude adalah kata dalam bahasa Inggris yang dalam bahasa Indonesia nya berarti sikap. Panjangnya, attitude itu adalah gaya seseorang dalam berperilaku yang sudah mendasar dalam dirinnya yang sudah menjadi karakteristiknya. Tapi bedakan dengan sifat yah. Sikap tidak "tumbuh" seperti sel dalam tubuh kita melainkan terbentuk dari keseharian dan lingkungan.

Lalu apa hubungannya service dengan attitude? Pertama saya akan mengatakan, "yap, service dan attitude mempunyai hubungan". Dan sebagai pertanggungjawaban untuk kejelasannya simak dalam "pengakuan" saya berikut ini :)

Sudah 17 bulan saya bekerja di bidang perbankan. Kalian tahu kan bank berinteraksi dengan siapa? Nasabah! Dan nasabah itu siapa? Nasabah itu sesungguhnya hanya masyarakat pada umumnya hanya saja ketika berinteraksi dan bertransaksi dengan bank dia berganti status menjadi nasabah. Antara bank dengan nasabah sudah tentu diharapkan terjadi sesuatu yang menguntungkan antara satu sama lain. Bank sebagai penyedia jasa (pemberi layanan) dan nasabah sebagai pemakai jasa (penerima layanan). Walau sesungguhnya nasabah itu relatif menghampiri bank dengan sendirinya bukan dijemput (iklan dan nama baik hanya stimulus bagi nasabah dalam memilih bank), yah memang sih, sebagian memang nasabah yang dijemput tapi  tetap saja kan bank memperlakukan mereka semua dengan manis?

Semua karyawan bank dituntut untuk bersikap helpful dan berperilaku baik dalam lingkungan kerja melayani nasabah, separah apapun sikap dan tingkat sosial dari nasabah tersebut, dan itu termasuk saya. Diawali dengan greetings, dilanjutkan dengan menawarkan bantuan, dijaga dengan kesopanan dan ditutup dengan terima kasih!

Sifat setiap nasabah berbeda-beda itu sudah jelas dan tutur kata masing-masing individu juga berbeda-beda tergantung suku, lingkungan dan latar belakang. Sudah sangat lumrah bagi kami karyawan bank untuk mengucapkan kata maaf walau sesungguhnya sedang tidak terjadi kesalahan dari kami tapi kami dengan tulus berucap maaf untuk menjaga kesopanan yang mungkin saja dapat menimbulkan rasa terganggu bahkan tersinggung bila tidak diucapkan. Sekalipun nasabah itu sendiri yang melakukan kesalahan dan dalam niat baik kami untuk memberikan kebenaran tetap disertai dengan sepotong kata maaf. Dan tahukah anda bahwa kami tidak diperkenankan untuk menunjuk dalam memberitahu. Awamnya jika ditanyakan tempat akan sesuatu kita pasti memberitahu dengan cara menunjuk ditempat yang ditanyakan (meski orang jawa menggunakan jempol bukan telunjuk, tetap saja itu menunjuk yah :p) tapi tidak oleh kami karyawan bank, kala menunjuk kami menggunakan kelima jari dengan memposisikan telapak tangan keatas layaknya sedang mempersilahkan (terkadang malah nasabah menyambut tangan kami dan menyalaminya sebelum sempat menyadari bahwa kami sedang menunjuk memberitahukan bukannya mengajak berkenalan :p).

Nah kami ini karyawan bank juga bermula dari masyarakat umum. Orang awam yang dengan keseharian jarang menyisipkan kata maaf dalam bertutur kata (kecuali berbuat salah) dan selalu menunjuk dengan jari telunjuk. Pada awalnya perubahan kultur sopan ini cukup menyiksa dan merisihkan sampai lambat laun hal itu menjadi biasa dan melekat pada kami menjadi gaya berperilaku bukan hanya di dalam lingkungan kerja bukan hanya dengan nasabah tapi juga di luar lingkungan kerja dengan setiap orang yang kami temui. Berawal dari service berakhir dalam attitude.

Wednesday, October 26, 2011

Gillicca Praudiva Ximena

gill(latin) praud(english) diva(italian) ximena(spanish)
a bright promising powerful woman that bring prouds to xim family that would listen to parents

Sunday, September 11, 2011

Reverse - Games

Hello Visitor, This time I like to post about game. A simply board game it’s called “Reverse”. What it is? It is a board game with 8x8 sizes. It takes 2 (two) player to play. The objectives is put your playing piece and try to reverse your opponent pieces into yours. The one who had the most playing pieces on board is the winner.
The game is started with 2 playing pieces for each player and next to other like the image show below.
A piece is only allowed to be place in one of 8 directions of an opponent’s pieces that desired to be reverse.  Within the chosen direction it must contain one piece of yours which at least after a piece of your opponent piece, otherwise your piece is not eligible to be put down.
Key for winning the game is making sure that you are the one who puts a piece on the corner of the board. Doing so will give you a chance to reverse two directions in a time.
Wanna try? Just click here to download my own reversing game. Happy gaming ^^   

Wednesday, August 17, 2011

Suria KLCC Petronas



Suria KLCC adalah bagian bawah dari gedung menara kembar milik Petronas. Merupakan salah satu dari rangkaian beberapa gedung perbelanjaan yang saling terhubung antara satu sama lain yang berada di sekeliling menara kembar. Di dalam gedung ini bisa ditemukan berbagai toko bermerek yang bisa membakar kartu dan dompet anda kalau tidak mawas diri ^^'

Namun ada yang unik di depan Suria Plaza KLCC Kuala Lumpur ini yaitu terdapat kolam air yang panjang. Kolam buatan ini dangkal namun pada waktu tertentu akan memperlihatkan "tarian" air yang menawan yang berlangsung cukup lama. seingat saya, saya pernah membaca satu artikel yang menyebutkan kalau tarian air hanya terjadi 2 kali pada waktu waktu tertentu. saya secara tidak sengaja berhasil menyaksikannya mulai pada tepat jam 12 siang.

Untuk mencapai tempat ini anda bisa naik taksi, bus ataupun LRT.